Friday, August 6, 2010

TIPS MEMBUAT SELAI DAN RESEP ANEKA SELAI ALA MIAU

SELAI BUAH
Berikut ini tips membuat selai dan resep aneka selai ala Miau...hi..hi..hi.

  • Rasa dan ketahanan selai bergantung pada kualitas buah yang di pakai, pilih buah yang matang, manis, dan tidak busuk sedikitpun. Karena bisa menimbulkan rasa asam dan selai tidak tahan lama.

  • Peralatan yang di gunakan, tempat untuk menyimpan harus benar benar bersih dan bebas jamur. Bilas dengan air panas dan jemur hingga kering.

  • Jangan menggunakan panci dan pengaduk dari aluminium, selai anda bisa menjadi pahit dan berwarna kebiruan. Gunakan panci kaca dan pengaduk kayu.

  • Jika anda ingin menyimpan selai dalam waktu lama misal untuk di jual, tambahkan 1/2 sendok teh natrium benzoat setelah selai matang dan dingin.

  • Penggunaan agar agar di perlukan untuk selai buah tertentu yang sulit mengental. Tapi jangan terlalu banyak karena selai jadi kurang enak.



SELAI APEL

BAHAN:

  • 6 buah apel.

  • 1 1/2 gelas air.

  • 300 gram gula pasir.

  • 1/4 sendok teh asam sitrun.

  • garam secukupnya.

  • pewarna makanan hijau secukupnya.

CARA MEMBUAT:
  1. Kupas apel, potong kecil, rendam dalam air garam supaya tidak berubah warna.

  2. Rebus apel dalam 1 1/2 gelas air hingga hancur.

  3. Saring dan tekan tekan di atas saringan.

  4. Masak kembali, masukan semua bahan lain, aduk rata sampai kental. Angkat.

SELAI NANAS

BAHAN:

  • 4 buah nanas matang.

  • 600 gram gula pasir.

  • 1/2 sendok teh asam sitrun.

  • garam secukupnya.

CARA MEMBUAT:

  1. Parutut nanas dengan parutan kasar.

  2. Masak di atas api hingga airnya kering.

  3. Masukan gula dan garam, aduk, masukan sitrun, aduk lalu angkat.

SELAI KACANG

BAHAN:

  • 500 gram kacang tanah sangrai.

  • 100 gram mentega roomboter.

  • 200 gram gula pasir halus.

  • garam secukupnya.

CARA MEMBUAT:

  1. 50 gram kacang tumbuk kasar, sisanya tumbuk halus.

  2. Campurkan semua bahan aduk rata, siap di gunakan.

SELAI JAMBU BIJI

BAHAN:

  • 10 buah jambu biji matang.

  • 3 gelas air.

  • 750 gram gula pasir.

  • garam secukupnya.

  • 1/2 sendok teh asam sitrun.

  • 1/4 sendok teh agar agar.

  • Pewarna makanan merah secukupnya.

CARA MEMBUAT:

  1. Cuci jambu hingga bersih, buang ujungnya, potong 10 bagian, rebus dengan 3 gelas air hingga hancur.

  2. Saring, buang bijinya.

  3. Masak lagi hingga air kering.

  4. Masukan gula dan pewarna. Aduk sampai kental.

  5. Masukan sitrun, agar agar yang telah di larutkan dengan air 1 sendok makan.

  6. Aduk rata angkat.

SELAI LOBI - LOBI

BAHAN:

  • 1 kg lobi lobi yg telah masak.

  • 2 gelas air.

  • 1 kg gula pasir.

  • 1/4 sendok teh asam sitrun.

  • garam secukupnya.

CARA MEMBUAT:

  1. Cuci bersih lobi lobi, buang ujungnya, rebus dengan 2 gelas air hingga hancur.

  2. Saring, buang bijinya, masak kembali hingga kering.

  3. Masukan gula, garam, sitrun aduk di atas api kecil.

  4. Jika sudah kental, angkat.

Aneka Resep Lainnya

RESEP OPOR AYAM DAN RENDANG
RESEP BOLU LAPIS SURABAYA
PEPES TALAS MANIS
PASTEL TALAS
TIPS MEMBUAT SELAI DAN RESEP ANEKA SELAI ALA MIAU
RESEP KUE MENTEGA KACANG KENARI
ANEKA ASINAN
RESEP ANEKA SIRUP
RAJUNGAN BAKAR BUMBU KARI
RESEP OLAHAN LIDAH BUAYA

No comments:

Post a Comment